
10 Layanan Dan Generator Form Kontak Gratis Terbaik
Ada banyak layanan dan generator form kontak gratis. Jika Anda punya website apakah itu tentang busana, bisnis, pendidikan ataupun hiburan, Anda perlu mempunyai halaman “Contact Us” dimana halaman ini merupakan halaman wajib yang ada di setiap website.
Banyak website yang langsung mempublikasikan alamat kontak mereka, map lokasi, email, nomor telepon mereka di halaman Contact Us. Dalam hal ini ada kemungkinan pemilik website mendapatkan email spam. Jadi jika ingin menghindari situasi seperti ini dianjurkan untuk memasang form kontak di halaman tersebut.
Ketika sedang memasang form kontak di halaman website, cobalah untuk memilih solusi kontak yang sederhana dan mudah digunakan. Berikut ini 10 layanan form kontak yang mudah digunakan yang digunakan oleh sebagian webmaster akhir-akhir ini.
Semua layanan form kontak ini gratis untuk dipakai dan beberapa diantaranya punya pilihan untuk upgrade ke premium untuk mendapatkan keuntungan yang lebih baik. Beritahukan kami jika Anda punya list layanan form kontak gratis lainnya untuk memperkaya resource kami ini 😉
1. Contact Form 7
Contact Form 7Â adalah sebuah plugin form kontak pada blog yang menggunakan WordPress. Form ini menawarkan fleksibilitas dengan antarmuka pengguna yang sederhana. Selain itu plugin Contact Form 7 ini mudah untuk dikustomisasi sehingga Anda bisa merancang form kontak sesuai selera Anda dan plugin ini sangat mudah dan cepat saat instalasi.
2. Wufoo
Jika Anda sedang mencari sebuah HTML form builder yang online maka Wufoo adalah salah satu pilihan terbaik untuk dipakai. Mereka sudah membuat lebih dari 80 template form kontak yang bisa diubah. Wufoo menawarkan layanan gratis dan berbayar. Pada layanan gratis, layanan akan otomatis menjadi tidak aktif setelah mencapai jumlah entri tertentu yang diperbolehkan. Tetapi dengan 3 form yang masing-masing mempunyai 10 field, Anda bisa mengkustomisasinya. Dan pada layanan berbayarnya, mereka akan menagih biaya yang kecil setelah melebihi batas yang diberikan.
3. Kontactr
Kontactr adalah layanan one-click lainnya untuk memasang form kontak dengan mudah. Layanan free ini membantu Anda untuk melindungi alamat email dari spam. Kontactr menyediakan 2 jenis widget yang di-embed (HTML dan AJAX). Cukup letakkan kode embed mereka ke dalam website Anda dan dapatkan form kontak yang aman dan benar-benar gratis.
4. Freedback
Dengan hanya 3 langkah sederhana untuk diikuti, Anda akan mempunyai banyak form kontak dengan banyak pilihan untuk meng-embed ke dalam halaman website. Freedback menawarkan akses mudah melalui GUI form builder. Dengan layanan Freedback, Anda akan mendapatkan notifikasi dari pembuatan form yang baru melalui email atau SMS. Lebih dari itu, layanan auto responder mereka akan segera merespon pembuatan form di website Anda.
5. Foxyform
Dengan Foxyform, Anda bisa membuat form kontak sederhana yang bagus untuk website dalam hitungan detik. Layanan ini benar-benar gratis dan melindungi kontak email Anda dengan anti-spam filter. Mereka juga menwarkan pilihan layout yang banyak dimana Anda bisa mengubah form kontak sesuai dengan tema situs Anda dan pengaturan advanced lainnya untuk memenuhi kebutuhan Anda pada halaman kontak.
6. JotForm
Dengan GUI berbasis web yang sangat bagus, JotForm adalah salah satu pembuat form kontak yang paling populer. Webmaster menemukan situs ini sangat berguna karena mereka menawarkan berbagai jenis tipe tema form kontak yang bisa diubah dengan gratis. Bahkan jika Anda punya pengetahuan sedikit tentang HTML atau desain web, Anda masih bisa membuat form kontak versi sendiri dengan mudah. Jika Anda puas menggunakan form kontak mereka di dalam website Anda maka Anda bisa memilih untuk upgrade ke member premium.
7. AJAX Contact Form
Butuh form kontak pre-built tapi masih bisa menangani semuanya? Jika Anda berpengalaman dengan JavaScript maka Anda bisa mencoba AJAX Contact Form. Jenis form kontak ini menjadi lebih populer karena membantu menghemat bandwidth. Sejak dalam proses JavaScript yang ringan ini yang disebut Mototools dipakai, maka tidak perlu untuk men-download semua library. Mototools bisa membuat jumlah yang besar pada efek itu sendiri.
8. Visitor Contact
Visitor Contact adalah layanan form kontak lainnya yang bisa membuat tombol kontak yang bisa diubah dan form sehingga sesuai atau matching dengan tema situs. Jenis form ini membantu webmaster meningkatkan jumlah pengunjung website yang ingin menghubungi mereka dan form ini akhirnya mengkonversi penjualan menjadi lebih tinggi.
9. Form Tools
Jika Anda sedang mencari skrip PHP/MySQL yang open source untuk membuat form kontak online untuk pengunjung website, Form Tools adalah solusi yang baik untuk hal ini. Form Tools menawarkan backend database untuk mengelola record pengiriman pada kontak dengan antarmuka yang mudah dimengerti. Apakah Anda membuat form kontak dengan skrip ataupun kode HTML atau lainnya, Form Tools akan sangat membantu Anda.
10. Response-O-Matic
Response-O-Matic adalah sebuah pembuat form kontak yang mudah untuk webmaster yang hanya punya sedikit pengetahuan tentang HTML. Wizard mereka dalam pembuatan form yang mudah itu menawarkan berbagai jenis template yang bisa diubah untuk form kontak dan akan menghasilkan kode HTML secara otomatis yang mana Anda bisa meletakkannya dengan mudah ke dalam halaman website dan meng-upload-nya. Sejak form kontak ini di-host dari web server yang berbeda, sehingga form Anda akan selalu tersedia di halaman website jika ada salah satu server yang down.