Skip to content
Wednesday 2 July 2025
Pasang Iklan
Blogging Resources
About
TeknoHere.com TeknoHere.com
  • Home
  • Internet & Web
  • Komputer
  • Gadget
  • SEO
  • Bisnis
  • Kontes
  • Selingan
  • Review
  • Berita

Cara Menyembunyikan Foto Atau Video di iPhone Atau iPad

 Cara Menyembunyikan Foto Atau Video di iPhone Atau iPad
Selingan

Cara Menyembunyikan Foto Atau Video di iPhone Atau iPad

by admin 21 September 2014

Karena ponsel adalah perangkat pribadi, Anda mungkin saja menyimpan banyak gambar dan video di sana. Ketika ada orang lain yang ingin melihat-lihat ponsel Anda, pastikan foto pribadi yang tidak ingin dilihat disimpan di tempat yang aman. iPhone dan iPad memberikan fitur tersebut untuk membantu Anda melakukannya.

Pada iOS 8, fitur tersebut sudah tersedia. Jika Anda masih memakai versi iOS 8 ke bawah, Anda perlu upgrade ke iOS 8 untuk menggunakan fitur tersebut. Dan juga iPhone/iPad Anda tidak jailbrake, Anda bisa mengecek dan mendownload update terbaru melalui menu Setting -> General -> Software Update.

1. Buka home screen lulu aplikasi Photos.photo app ios 8

2. Di dalamnya, pilih Photos view, cari foto atau video yang ingin disembunyikan dengan menekan lama di atasnya lalu pilih Hide. Anda harus melakukan hal ini berulang-ulang pada beberapa foto atau video yang ingin disembunyikan. Belum ada pilihan untuk menceklis banyak foto atau video secara sekaligus untuk menyembunyikannya.

Catatan: jika Anda mencoba untuk menyembunyikan foto atau video di Album view, Anda tidak bisa menyembunyikannya.

pilih hide foto ios 8

Setelah menekan Hide, sebuah pesan pop up kecil akan tampil. Anda perlu konfirm untuk menyembunyikan foto atau video.

hide photo ios 8

3. Setelah berhasil disembunyikan, foto/video tadi tidak akan tampil di tampilan Moments, Collections dan Years. Tapi bagaimanapun item tersebut bisa dilihat di folder Hidden di dalam Albums. Album ini menyimpan semua item media yang disembunyikan di ponsel Anda, termasuk foto dan video.hidden folder ios 8

4. Jika Anda ingin menampilkan item yang tersembunyi tadi, cukup akses ke album Hidden, tekan lama pada pilihan item yang tidak ingin disembunyikan lalu pilih Unhide.unhide ios 8

Share This:

  • 0
    Share
    Facebook
  • 0
    Share
    Twitter
  • 0
    Share
    LinkedIn
  • 0
    Share
    Pinterest
  • 0
    Share
    Skype
Tags: apple foto ipad iphone
Previous post
Next post

2 Comments

  • Iklan facebook says:
    29 December 2014 at 10:32

    terima kasih informasinya

  • admin says:
    30 December 2014 at 10:28

    sama2, terima kasih sudah berkunjung ^_^

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

TeknoHere.com TeknoHere.com
app_store
google_play
About Us
Work With Us
Blogging Resources
Contact
Disclaimer
Privacy Policy
Terms of Use
Copyright 2025. All Right Reserved