
Chrome: Cara Mengirimkan Email Terenkripsi Di Gmail
Sewaktu-waktu Anda mungkin ingin mengirimkan email yang berisi informasi yang sangat penting. Akan tetapi layanan email adalah salah satu target favorit dari para hacker. Apakah Anda bisa memastikan keamanan email Anda? Artikel ini akan membagikan tips untuk mengirimkan email berupa informasi yang sudah dienkripsi menggunakan browser Google Chrome dengan bantuan ekstensi SafeGmail.
1. Pertama, Anda harus menginstal ekstensi SafeGmail di browser Google Chrome.
2. Klik Add pada jendela konfirmasi.
3. Akan muncul kotak pesan yang berisi informasi bahwa ekstensi tersebut sudah berhasil diinstal. Anda perlu me-restart Chrome agar ekstensi itu dapat bekerja.
4. Ekstensi tadi akan menambahkan kotak ceklis Encrypt di bawah subyek email yang sedang ditulis.
5. Setelah menceklis kotak Encrypt, akan muncul kotak Question dan Answer dimana Anda harus memasukkan pertanyaan dan jawabannya yang nantinya akan dipakai oleh penerima email untuk membaca isi email enkripsi Anda. Setelah isi email dirasa cukup, klik tombol Send + encrypt.
6. Pada penerima email, isi email akan terlihat seperti gambar di bawah ini. Teks yang berada di tengah-tengah garis perlu disalin sebelum mengklik link Here.
7. Setelah klik link Here, penerima email akan dibawa ke halaman yang terdapat pertanyaan rahasia yang dibuat oleh si pembuat email.
8. Jika jawaban yang diberikan benar, penerima email akan diminta untuk paste teks yang disalin tadi di langkah 6. Setelah itu isi pesan akan didekripsi untuk menampilkan pesan aslinya.
SafeGmail adalah cara jenius untuk menjaga email Anda tetap aman. Isi pesan email akan dienkripsi dan didekripsi di browser tanpa meninggalkan jejak di kotak masuk penerima atau di akun Anda. Setelah beberapa hari, pesan tersebut akan diatur sebagai pesan yang sudah expire atau kadaluwarsa.