
Memonitor Jaringan Wireless Anda Terhadap Penyusup
Ada beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk melindungi jaringan wireless terhadap freeloader dan penyusup. Mungkin hal terbaik untuk memastikannya adalah jaringan wireless Anda dilindungi oleh protokol keamanan yang menawarkan perlindungan terbaik. Hal itu sekarang ini biasanya adalah protokol WPA2. Anda juga perlu memastikan bahwa password-nya cukup panjang dan sulit ditebak orang sehingga tidak mudah dibobol atau dilakukan bruteforce.
Pilihan lain yang efektif adalah memonitor jaringan wireless Anda terhadap koneksi yang baru. SoftPerfect WiFi Guard adalah sebuah software gratis untuk sistem operasi Windows/Mac/Linux yang dapat membantu Anda memonitor jaringan wireless. Software ini memonitor semua koneksi wireless yang ditampilkan pada jendela utama.
Dengan software ini Anda dapat mengetahui informasi tentang alamat IP yang digunakan oleh sebuah perangkat, alamat MAC, nama dan informasi tambahan lainnya. Daftar ini menyediakan Anda dengan informasi tentang semua koneksi, sehingga Anda dapat dengan mudah membedakan perangkat Anda sendiri dengan perangkat orang lain yang terhubung ke jaringan wireless Anda. Software ini akan menscan jaringan secara otomatis dari waktu ke waktu dan Anda dapat menscannya secara manual. Perangkat yang di-ping secara otomatis akan membantu Anda mendeteksi sistem di belakang firewall atau keamanan lain yang menghalangi permintaan ping.
Aplikasi ni menawarkan kepraktisan sehingga kita tidak perlu membuka jendelanya selama selama 24/7 jam karena aplikasi ini memiliki sistem notifikasi yang akan memberitahukan Anda setiap kali ada perangkat yang tidak dikenal terhubung ke jaringan wireless Anda.
Program ini benar-benar mudah digunakan dan merupakan pilihan yang baik jika Anda menggunakan koneksi wireless untuk terhubung ke Internet, terutama jika Anda mencurigai adanya orang lain yang mengambil keuntungan dari jaringan wireless Anda.