Wednesday 22 March 2023
Pasang Iklan
Blogging Resources
About
TeknoHere.com TeknoHere.com
banner-header-1
  • Home
  • Internet & Web
  • Komputer
  • Gadget
  • SEO
  • Bisnis
  • Kontes
  • Selingan
  • Review
  • Berita
  1. Home
  2. Komputer
  3. PhoneGap: Cara Buat Aplikasi Smartphone Dengan Mudah
Komputer Tugas Kuliah

PhoneGap: Cara Buat Aplikasi Smartphone Dengan Mudah

by admin 12 June 2011 344 25 Comments 6 min read

AA

 PhoneGap: Cara Buat Aplikasi Smartphone Dengan Mudah

Anda ingin membuat aplikasi untuk smartphone Apple iOS? Google Android? BlackBerry? Symbian? Palm? Gunakan software PhoneGap.

Apa itu PhoneGap?

PhoneGap adalah sebuah kerangka kerja/framework open source yang dipakai untuk membuat aplikasi cross-platform mobile dengan HTML, CSS, dan JavaScript. PhoneGap menjadi suatu solusi yang ideal untuk seorang web developer yang tertarik dalam pembuatan aplikasi di smartphone.

PhoneGap juga merupakan solusi ideal bagi mereka yang tertarik untuk membuat sebuah aplikasi yang dapat berjalan pada beberapa perangkat smartphone dengan basis kode yang sama. Artinya, cukup hanya dengan 1 kali koding saja, anda bisa membuat aplikasi untuk smartphone iPhone, Android, Blackberry, Symbian dan Palm. Tidak perlu koding secara terpisah, misal ingin membuat aplikasi untuk iPhone, saya perlu membuat koding untuk iPhone, untuk membuat aplikasi Android, saya perlu membuat koding Android dan seterusnya. Jadi, dengan PhoneGap ini bisa menghemat waktu anda dalam membuat aplikasi untuk beberapa smartphone dengan sekaligus dan seorang programmer/developer web juga bisa membuat aplikasi mobile, tidak hanya programmer Java dan lain-lain. Nah, hal ini bisa disebut dengan cross-platform karena PhoneGap dapat membuat aplikasi pada beberapa smartphone dengan hanya 1 koding. Menarik bukan?

Bagaimana cara kerja membuat aplikasi di PhoneGap?

Sederhananya, cukup dengan bahasa pemrograman HTML + CSS + Javascript anda sudah bisa membuat aplikasi untuk smartphone. Awalnya, anda buat seperti membuat web dulu, jika sudah jadi tampilan dan proses-prosesnya, tinggal di-build dengan PhoneGap maka jadilah aplikasi yang diinginkan untuk smartphone apa. Untuk mencobanya, bisa anda menggunakan emulator dari masing-masing Android SDK, iPhone SDK dan sebagainya atau bisa langsung dicoba di smartphone anda 🙂

Mari, mengenal PhoneGap

Aplikasi yang dibuat dengan PhoneGap tidak hanya seperti situs web mobile biasanya. Hasil aplikasi dari PhoneGap bisa berinteraksi dengan hardware yang ada di perangkat mobile, seperti Accelerometer atau GPS, tidak seperti aplikasi web secara normal. Aplikasi PhoneGap juga dibuat dan dikemas seperti aplikasi asli, yang artinya pembuat aplikasi bisa membagikan aplikasinya melalui Apple App Store atau Android Market.

Sekarang ini PhoneGap sudah mendukung sejumlah platform mobile yang berbeda-beda, yaitu:

  1. iPhone
  2. Android
  3. Blackberry
  4. Symbian
  5. Palm

Untuk ke depannya, platform mobile yang akan didukung oleh PhoneGap adalah:

  1. Windows Mobile
  2. MeeGo
  3. Bada

PhoneGap SDK menyediakan sebuah API, yaitu sebuah lapisan abstrak yang menyediakan pengembang dengan akses ke fitur perangkat keras dan platform tertentu. PhoneGap menjelaskan bahwa dengan kode yang sama dapat digunakan pada sejumlah platform mobile dengan sedikit perubahan koding ataupun tidak, yang membuat aplikasi anda dapat dipakai untuk kalangan pengguna yang lebih luas.

Fitur hardware yang didukung oleh PhoneGap API seperti:

  1. Geolocation
  2. Accelerometer
  3. Camera
  4. Compass
  5. Contact
  6. File
  7. Media
  8. Network
  9. Notification (alert)
  10. Notification (sound)
  11. Notification (Vibration)
  12. Storage

Persyaratannya apa saja jika ingin membuat aplikasi mobile dengan PhoneGap?

Jika ingin membuat aplikasi mobile dengan PhoneGap, anda harus terlebih dahulu menginstal SDK standar untuk platform mobile yang menjadi target untuk aplikasi anda. Karena PhoneGap akan menggunakan SDK tersebut ketika mengkompilasi aplikasi Anda untuk target platform tersebut. Jadi, jika anda ingin membuat aplikasi Android, sertakan dulu Android SDK-nya dan seterusnya 🙂

Jika ingin membuat aplikasi di Android, Anda butuh:

  • Android SDK
  • ADT Plugin for Eclipse
  • Eclipse
  • PhoneGap

Baca lebih lanjut tentang membuat aplikasi Android dengan PhoneGap menggunakan Eclipse, kunjungi link ini.

Jika ingin membuat aplikasi iPhnoe, anda butuh:

  • Komputer Apple berbasis Intel
  • iPhone SDK
  • Xcode
  • Mac OS X Snow Leopard

Baca lebih lanjut tentang membuat aplikasi iPhone + setingannya di sini.

Setelah men-download PhoneGap dan mengekstraknya, anda akan melihat beberapa folder terpisah untuk platform mobile tertentu. Tampilan gambar di bawah ini tidak selalu sama bergantung dengan versi PhoneGap yang digunakan.

Direktori Phonegap

Sumber: http://www.phonegap.com

Share This:

  • 0
    Share
    Facebook
  • 0
    Share
    Twitter
  • 0
    Share
    LinkedIn
  • 0
    Share
    Pinterest
  • 0
    Share
    Skype
Previous post
Next post

admin

administrator

I'm an enthusiast in new technologies and improvement in the IT field especially web. In addition I'm a fan of football and SEO. I love good foods, doing sports, watching movies, listening musics, travelling, online business and surfing internet.

25 Comments

  • mastorsepang says:
    15 June 2011 at 13:24

    artikelnya sangat berguna…!makasih ya

  • Arif says:
    18 June 2011 at 18:39

    Salam….
    saya dari : Arif Blog’s!
    ternyata postingan anda juga bagus,,,,
    salam kenal….

  • admin says:
    20 June 2011 at 06:35

    terima kasih, salam kenal juga mas arif 🙂

  • Bin Hakim says:
    24 June 2011 at 23:43

    Nice Post….

    Lama tak berkunjung kangen jg

    Gimana kabarnya bro?
    Sehat kan?

  • admin says:
    29 June 2011 at 10:24

    alhamdulillah sehat wal’afiat, mas 🙂

  • dodi hidayatullah says:
    8 July 2011 at 11:44

    wahh mantap infonya thx gan

  • erwin says:
    7 August 2011 at 17:14

    mengunjungi blog ini serasa berada di pantai

  • admin says:
    7 August 2011 at 21:50

    makasih, saya memang suka sekali dengan suasana pantai 🙂

  • Utek-Quantum says:
    10 August 2011 at 06:52

    Bro ini saya mau sharing cara membuat program menggunakan phonegap untuk android. Tutorialnya sudah saya perinci
    http://utek-quantum.blogspot.com/2011/08/membuat-program-android-secara-mudah.html

  • Cordiaz says:
    28 November 2011 at 08:39

    Nunggu publish contoh aplikasi pake tools phonegap di sini ya… 🙂

  • admin says:
    6 December 2011 at 20:28

    saya udah buat kok mas app hasil dari phonegap ini, klo mas mau, nanti saya kirimkan lewat email 😉

  • Tonny says:
    14 December 2011 at 19:39

    wuih keren bro, thanks

  • admin says:
    14 December 2011 at 19:55

    sama2 bro 😀

  • arie dejavu says:
    27 December 2011 at 14:21

    phonegap apakah bisa digunakan untuk membuat aplikasi berbasis wap dan web???
    dalam penyelesaian tugas akhir saya berniat untuk membuat sebuah aplikasi elearning berbasis web dan wap sehingga dapat diakses melalui PC ataupun mobile,,,pada awalnya saya ingin menggunakan html, css, javascript untuk webnya dan java untuk mobilnya sedangkan untuk databasenya sy menggunakan mysql,, tp kl seperti itu rasanya sedikit sulit karna banyaknya bhs pemrograman yang harus saya pelajari,,,

  • admin says:
    29 December 2011 at 09:51

    phonegap ini hasil keluarannya berupa aplikasi yg bisa diinstal di beberapa os smartphone, seperti android, bb, dll.
    untuk wap bisa pke tambahannya dari web dengan jquery & user agent. cmiiw

  • imam says:
    14 January 2012 at 22:59

    bro mau juga donk!
    Kirimin ke email.
    Please..pemula
    hehe,,

  • adan says:
    15 January 2012 at 14:33

    dimana saya dapat mendownload phonegap ini,, trim !!

  • admin says:
    18 January 2012 at 23:30

    sent mas

  • admin says:
    18 January 2012 at 23:32

    di situs resminya mas http://www.phonegap.com

  • Adjie Blackheart II says:
    25 March 2013 at 08:16

    mantap

  • Vely says:
    12 July 2013 at 14:43

    Saya msh kurang mengerti dengan kinerja phonegap ini.
    1. Pada dasarnya ini merupakan berbasis web, kemudian untuk penggunaan di mobile device dalam browser ato telah bisa di akses seperti aplikasi pada umumnya?
    2. Bila saya telah memiliki website (masih dalam HTML biasa) dan ingin membuat aplikasi cross platform, apakah harus membuat dari awal website tersebut?
    Terima Kasih.

  • yudistira says:
    2 September 2013 at 10:34

    Mas infonya sangat menarik, sya ingin sedikit bertanya. Dengan phonegap kita cukup satu kali coding, tapi kenapa tools yang di gunakan untuk membuat aplikasi android dan iphone berbeda ?
    Terimakasih

  • Akmal Dirgantara says:
    28 November 2014 at 07:35

    Kalau compile aplikasi Phonegapnya tanpa jasa build.phonegap.com bisa ga ya?

  • rahmat irawan says:
    6 April 2015 at 12:17

    mas boleh donk dikirim ke email saya contoh untuk phonegap, baru mau belajar phonegap :d
    salam kenal tks

  • Muhammad Sabiq (Adek Medan) says:
    18 December 2015 at 03:06

    udah jadi aplikasi, ujung ujungnya mentok di biaya mau jadi developer apple wkwkw.. harus jadi member dan bayar 99 dollar cukk -_-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Follow us
  • 1.1K
    Fans
    1.1K
    Fans
  • 1.7K
    Subscribers
    1.7K
    Subscribers
  • 1.2K
    Count
    1.2K
    Count
  • 0.7K
    Count
    0.7K
    Count
Artikel Terbaru
Komputer

Cara Menghapus Baris Duplikat Di Sublime

26 July 2015
Internet & Web

Cara Menonaktifkan Fitur Download File Yang

21 July 2015
Gadget

Cara Menghapus Backup iCloud Yang Lama

17 July 2015
Gadget

Bagaimana Membatalkan Langganan Apple Music?

3 July 2015
Related Stories for you
hapus backup icloud
Gadget

Cara Menghapus Backup iCloud Yang Lama Di iPhone & iPad

by admin 17 July 2015 365 1 min read

Membackup perangkat Apple sangat direkomendasikan tapi bagaimana jika kamu baru saja membeli gadget Apple terbaru, sedangkan masih ada backup gadget

airdrop di iphone
Gadget

Cara Memakai AirDrop Untuk Berbagi File Di Iphone Atau iPad

by admin 19 April 2015 219 2 min read

Dengan teknologi AirDrop, kamu bisa mentransfer file dengan cepat antar sesama iPhone dan iPad (dan juga Mac). AirDrop ini memakai

baterai iphone
Gadget

Cara Memaksimalkan Umur Baterai iPhone Atau iPad

by admin 11 January 2015 131 1 min read

Umur baterai iPhone atau iPad tidak akan bertahan selamanya. Baterai memiliki batasan jumlah siklus pengisian. Setelah siklus pengisian habis, baterai

TeknoHere.com TeknoHere.com
app_store
google_play
About Us
Work With Us
Blogging Resources
Contact
Disclaimer
Privacy Policy
Terms of Use
Copyright 2023. All Right Reserved